Skip to main content

Contoh Soal Ujian Sekolah (US) Matematika SD 2023 Kelas 6 ONLINE

Contoh Soal Ujian Sekolah (US) Matematika SD 2023 Kelas 6 ONLINE
Contoh Latihan Soal Ujian Sekolah US Matematika SD Kelas 6 dan Kunci Jawaban 2023. Di artikel ini Central Pendidikan akan membagikan soal US Sekolah dasar di mata pelajaran wajib matematika agar digunakan  guru sebagai referensi penyusunan naskah ujjian.

Keseluruhannya berjumlah 30 butir disediakan berbentuk online serta diberikan lampiran pdf dan prediksi soal Ujian Sekolah Matematika SD dan Kunci Jawaban. 

Contoh Soal Ujian Sekolah (US) Matematika SD 2023 Kelas 6 ONLINE

Contoh Soal Ujian Sekolah (US) Matematika SD 2023 Kelas 6 ONLINE

Berdasarkan Permendikbud No 43 tahun 2019 menyatakan bahwa Pelaksanan Ujian Sekolah serta penyusunan Lembar Ujian dan kisi - kisi matematika dilakukan seluruhnya oleh satuan pendidikan Sekolah Dasar.

Tenaga pendidik diberikan keleluasaan untuk berinovasi dalam melakukan penyusunan Soal Ujian Sekolah Matematika Kelas 6 SD dan menciptakan lingkungan belajar yang berpihak pada peserta didik sesuai anjuran dari Kemendikbud.


Mengikuti ujian merupakan syarat kelulusan bagi siswa. Tapi mendapatkan hasil terbaik yang dimasukkan ke rapor dapat digunakan adik - adik kelas 6 sebagai prospek pendidikan di masa depan.

Selamat mengerjakan..

File PDF (Lengkap +50 BUTIR) + Prediksi + Jawaban berada dibawah soal berikut ini

1. Perhatikan gambar bangun ruang berikut!


Volumenya adalah ... cm³
a. 90
b. 42
c. 84
d. 96

2. 
 Volume bangun ruang tersebut adalah ... cm³
a. 3.080
b. 12.320
c. 880
d. 280

3. Data nilai ulangan Matematika beberapa siswa kelas 6 SD Unggul adalah sebagai berikut :
9 , 8 , 7 , 8 , 8 , 9 , 10 , 10 , 9 , 8 , 7 , 7 , 6 , 6 , 7 , 8 , 8 , 10 , 8
Median dari data tersebut adalah ... .
a. 7
b. 8
c. 9
d. 10

4. Dirga membeli 36 buku tulis, 60 pulpen, dan 72 pensil untuk kegiatan sosial di panti asuhan. Jika Dirga ingin membuat bingkisan sebanyak-banyaknya dan ketiga peralatan sekolah tersebut dibuat menjadi beberapa bingkisan dengan jenis dan jumlah yang sama, maka setiap bingkisan akan berisi peralatan sekolah sebanyak….
a. 14 buah
b. 12 buah
c. 28 buah
d. 56 buah

5. Perhatikan Gambar ! 


Volume bangun gabungan pada gambar adalah .
a. 623 cm³
b. 932 cm³
c. 832 cm³
d. 723 cm³

6. Perhatikan sifat-sifat bangun datar berikut:
(1) Mempunyai dua pasang sisi sejajar
(2) Sudut yang berhadapan sama besar
(3) Kedua diagonalnya tidak sama panjang dan saling berpotongan di tengah tengah
Bangun datar yang memiliki sifat-sifat tersebut adalah...
a. Layang-layang
b. Trapesium
c. Persegi panjang
d. Jajar genjang

7. Hasil 1,5 km – 5,2 hm + 3,5 dam = ... m
a. 1030
b. 1000
c. 1015
d. 1045

8. Luas bagian yang diarsir adalah ….


a. 320 cm²
c. 200 cm²
b. 60 cm²
d. 120 cm²

9. Lani mendapat tugas mengumpulkan data 150 siswa yang mengikuti kegiatan ekstrakurikuler sekolah. Lani mencatat banyak siswa yang mengikuti kegiatan ekstrakurikuler sebagai berikut :
- 25 siswa mengikuti kegiatan seni musik
- 35 siswa mengikuti kegiatan pramuka
- 12 siswa mengikuti kegiatan pencak silat
- 28 siswa mengikuti kegiatan tenis mejadan 
- sisanya mengikuti kegiatan bulutangkis

Tentukan modus data banyak siswa yang mengikuti kegiatan ekstrakurikuler !
a. Seni musik
b. Pramuka
c. Bulu tangkis
d. Tenis meja

10. Hasil dari 2.356 – 1.217 + 580 adalah . .
a. 2.936
b. 1.719
c. 2.776
d. 1.130

11. Irma membuat alas meja berbentuk persegi yang luasnya 529 m². Panjang sisi alas meja yang dibuat Irma adalah ....
a. 23
b. 35
c. 25
d. 33

12. 
Pernyataan yang tidak benar mengenai data tabel tersebut adalah...
a. Pada hari Jum’at merupakan jumlah pasien paling banyak
b. Pada hari Selasa pengunjung naik sebanyak 10 orang
c. Penurunan paling banyak terjadi pada hari Senin
d. Pada hari Senin merupakan jumlah pasien paling sedikit

13. 
Luas permukaan bangun ruang tersebut adalah … cm².
a. 74
b. 37
c. 800
d. 664

14. Hasil dari 1 3/8 + 4 6/10 − 3 3/4 adalah ....
a. 3 9/9
b. 8 19/40
c. 2 9/40
d. 2 4/20

15. Hasil dari 6³ − ³√
4.096 adalah ....
a. 200
b. 170
c. 210
d. 300

16. 
Tabel di atas adalah data hobi ibu-ibu Desa Maju.Diagram lingkaran yang sesuai dengan data tersebut adalah ... .


17. KPK dari 27, 35, dan 45 adalah . .
a. 3 X 5³ X 7
b. 3³ X 5 X 7
c. 3³ X 5 X 7
d. 3³ X 5² X 7

18. Ibu mempunyai 100 liter beras yang akan dibagikan kepada fakir miskin. Beras dimasukkan ke dalam tiap plastik 1 1/4 liter. Berapa banyak fakir miskin maksimal yang akan menerima beras?
a. 50 Orang
b. 80 Orang
c. 98 Orang
d. 96 Orang

19. Neiza dapat menempuh jarak dari rumah ke sekolah selama 30 menit dengan kecepatan rata-rata 18 km/jam. Jarak rumah Neiza ke sekolah adalah ... km.
a. 9
b. 540
c. 18
d. 60

20. Daffa akan menggambar sebuah pohon yang tingginya 6 meter. Jika ia menggambar di buku gambar dengan skala 1 : 200, tinggi gambar pohon buatan Da a adalah....
a. 6 cm
b. 8 cm
c. 12 cm
d. 3 cm

21. Suhu es krim di lemari es mula-mula –5 °C. Jika es krim tersebut dikeluarkan dari lemari es, suhunya naik 2 °C tiap 3 menit. Suhu es krim setelah 12 menit dikeluarkan adalah ...
a. 3 °C
b. 2 °C
c. 5 °C
d. 4 °C

22. Perhatikan gambar !


Luas daerah yang diarsir adalah
a. 87 cm²
b. 154 cm²
c. 196 cm²
d. 42 cm²

23. Keliling bangun pada gambar berikut adalah ... cm.

a. 348
b. 264
c. 150
d. 66

24. Perhatikan diagram tersebut!


Rata – rata siswa kelas VI yang terbiasa membuang sampah pada tempatnya setiap hari (senin-jum'at) adalah ... orang
a. 6
b. 7
c. 8
d. 10

25. Ibu mengalirkan air ke dalam sebuah ember menggunakan selang. Dalam waktu 30 menit, ember tersebut telah terisi penuh air. Jika volume ember 15 liter, debit air yang mengalir ke dalam ember tersebut adalah ....
a. 26 liter/jam
b. 30 liter/jam
c. 24 liter/jam
d. 28 liter/jam

26. Perhatikan diagram kegemaran siswa kelas VI berikut!


Jika jumlah siswa kelas VI 40 anak, banyak siswayang gemar olahraga adalah ....
a. 8 orang
b. 4 orang
c. 16 orang
d. 12 orang

27. Berat sebuah truk tanpa muatan 1,8 ton. Truk tersebut mengangkut beras 32,7 kuintal. Beras tersebut diturunkan di toko sembako 1.750 kg. Beras yang masih termuat di truk tersebut ada ....
a. 1520 Kg
b. 3320 Kg
c. 3270 Kg
d. 1800 Kg

28. Diketahui pecahan ; 1 1/5 ; 0, 8 ; 60% ; dan 7/8, Urutan pecahan dari pecahan terbesar hingga terkecil adalah....
a. 1 1/5 ; 0, 8 ; 60% ; dan 7/8
b. 1 1/5 ; 0, 8 ; 60% ; dan 7/8
c. 1 1/5 ; 0, 8 ; 60% ; dan 7/8
d. 1 1/5 ; 0, 8 ; 60% ; dan 7/8

29. Perhatikan diagram batang di bawah ini! 


Jika hasil panen total 185 kg, maka hasil panen cabe adalah…kg
a. 40
b. 35
c. 50
d. 55

30. Sifat Bangun Ruang: • Mempunyai 5 bidang sisi • Mempunyai 9 rusuk •Terdiri dari 6 titik sudut • Luas bidang sisi yang berhadapan sama • Alas dan tutupnya berbentuk segitiga sama luas Berdasarkan sifat diatas, bangun ruang tersebut adalah .
a. Kerucut
b. Prisma Segitiga
c. Tabung
d. Limas Segitiga

Selengkapnya, bagi yang ingin mendapatkan Soal Ujian Sekolah Matematika SD bisa mendownloadnya melalui tautan link di bawah ini:
Diharapkan Contoh Soal US Matematika SD kelas 6 ini dapat bermanfaat untuk membantu pelaksanaan Ujian di tahun pelajaran 2022/2023 mendatang.
Ki Hajar Dewantara : “Ing Ngarsa Sung Tuladha Ing Madya Mangun Karsa Tut Wuri Handayani”,- Di depan memberi contoh, di tengah memberi semangat dan di belakang memberikan kekuatan.