Skip to main content

Contoh Soal PAS PKWU Kelas 10 SMK K13 2023 Online dan PDF

Contoh Soal PAS PKWU Kelas 10 SMK K13 2023 Online dan PDF
PAS PKWU/PKK/PKKWU atau Produk Kreatif Prakarya dan Kewirausahaan SMK Kelas 10 Online dan PDF gratis - Dibagikan untuk semua jurusan baik TKP, AKP, dan PSP jenjang pendidikan SMK sederajarat. Blog central pendidikan membagikannya secara online yang bisa kamu download secara gratis dalam bentuk PDF.

Terutama bagi siswa yang menjalankan bagian belajar mengajar normatif (non bengkel). Agar mendapatkan akan gambaran untuk naskah yang diujikan dari bapak/ibu guru tenaga pendidik.

Selanjutnya kami membagikan naskah PAS PKWU / PKK kelas 10 SMK dalam format PDF dan daring yang bisa dikerjakan dan dipelajari di artikel Central Pendidikan kami.. 

Contoh Soal PAS PKWU Kelas 10 SMK K13

Merupakan arsip dari naskah ujian daring SMK PKWU/PKK kelas 10 SMK, tahun sebelumnya. Dimohon bapak/ibu guru tenaga pendidik dan pelajar untuk menyesuaikan dan mencocokkannya dengan model ujian serta kurikulum (2013) saat ini baik yang bersifat daring maupun luring. 

Selamat mengerjakan..

1. Menurut Anda, apa perlunya seseorang berwirausaha?

2. Ciri-ciri seorang wirausaha salah satunya adalah berorientasi pada tugas dan hasil. Mengapa ciri tersebut penting dalam berwirausaha?

3. Situasi pandemi saat ini membuat sebagian besar masyarakat kehilangan lapangan pekerjaan. Anda sebagai generasi muda merupakan salah satu harapan yaitu menjadi pelaku inisiatif. Sebutkan 1 rencana yang akan Anda lakukan untuk membantu perekonomian yang ada di masyarakat! Jelaskan bagaimana rencana tersebut dapat dijalankan!

4. Sumber daya usaha dikategorikan ke dalam 6M. Mengapa sumber daya tersebut dibutuhkan oleh suatu usaha?

5. Apa yang dimaksud dengan nusantara sebagai sumber gagasan?

6. Sistem produksi kerajinan dengan inspirasi budaya lokal non benda pada pencarian ide produk, memunculkan beberapa pertanyaan yang dapat didiskusikan. Pertanyaan-pertanyaan tersebut didiskusikan dalam bentuk brainstorming. Mengapa dalam proses pembuatan kerajinan lokal non benda perlu adanya brainstorming?

Soal nomor 7-10 sesuai dengan jam yang dibuat masing-masing.

7. Uraikan bagaimana cara Anda memperkenalkan produk yang telah dibuat kepada masyarakat!

8. Gambarkan jam dengan kearifan lokal yang telah Anda buat!

9. Jelaskan secara singkat dan jelas prosedur kerja pembuatan jam tersebut!

10. Kerajinan adalah suatu karya seni yang dikerjakan menggunakan tangan dan mengandung nilai fungsi ataupun estetik. Setiap kerajinan memiliki kelebihan dan kekurangan. Jelaskan menurut Anda, kelemahan dan kelebihan dari kerajinan yang telah dibuat!

Soal PDF : DOWNLOAD`

Diharapkan Contoh Soal PAS PKWU Kelas 10 SMK K13 2021 Online dan PDF bermanfaat untuk tenaga didik dan siswa sekalian.
Ki Hajar Dewantara : “Ing Ngarsa Sung Tuladha Ing Madya Mangun Karsa Tut Wuri Handayani”,- Di depan memberi contoh, di tengah memberi semangat dan di belakang memberikan kekuatan.