Skip to main content

Contoh Soal PAT Akidah Akhlak Kelas 1 MI 2023 Online (KMA 183)

Contoh Soal PAT Akidah Akhlak Kelas 1 MI 2023 Online (KMA 183)
Centralpendidikan.com - Berikut ini adalah Contoh Soal PAT mata pelajaran Akidah Akhlak Kelas 1 (satu) MI 2023 berbasis online. Merupakan berkas yang disusun berdasarkan KMA Nomor 183 tahun 2019 dan diselaraskan terhadap kisi - kisi PAT Kurikulum 2013.

Bapak/ibu guru tenaga madrasah bisa menggunakannya untuk menambah model soal dalam menyusun lembar ujian Soal PAT Akidah Akhlak Kelas 1 MI dan bagi siswa bisa menggunakannya sebagai referensi pembelajaran.

Dalam penyelenggaraannya, PAT (Penilaian Akhir Tahun) berfungsi sebagai kegiatan pengukuran capaian kompetensi siswa di mapel Akidah Akhlak Kelas 1. Hasil ujian akan di direkap dan evaluasi sesuai target KKM serta SKL untuk menentukan kenaikan kelas siswa.

Contoh Soal PAT Akidah Akhlak Kelas 1 MI 2023 Online (KMA 183)

Contoh Soal PAT Akidah Akhlak Kelas 1 MI 2023 Online (KMA 183)

Selanjutnya, kami menambahkan dokumen pdf sebagai opsi tambahan untuk sarana pembelajaran offline. Anda bisa mengunduhnya secara gratis pada tautan yang tersedia di bawah artikel "Contoh Soal PAT Akidah Akhlak Kelas 1 MI 2023 Online (KMA 183)" berikut ini.


Selamat mengerjakan..

File PDF berada dibawah artikel berikut ini.

1. Allah memiliki sifat الرَّحْمَنُ yang artinya ....
a. Maha Penyayang
b. Maha Pengasih
c. Maha Mengetahui
Kunci Jawaban : B

2. Allah menyayangi dan mengasihi semua makhluk tanpe terkecuali karena memiliki sifat ….
a. ar-Rahmaan
b. ar-Rahiim
c. al-Malik
Kunci Jawaban : A

3. Sifat ar-Rahim Allah diberikan kepada ….
a. semua makhluk Allah
b. manusia yang beriman
c. semua manusia
Kunci Jawaban : B

4. Asmaul husna berjumlah …. nama
a. 77
b. 99
c. 101
Kunci Jawaban : B

5. Dengan biasa berperilaku sesuai sifat ar-Rahmaan maka …
a. masyarakat menjadi rukun dan damai
b. kejahatan semakin merajalela
c. teman-teman menjadi iri
Kunci Jawaban : A

6. Rukun iman berjumlah …
a. 6
b. 7
c. 8
Kunci Jawaban : A

7. Iman kepda Malaikat adalah rukun iman yang ke …
a. 1
b. 2
c. 3
Kunci Jawaban : B

8. Malaikat yang bertugas menjaga surga adalah ….
a. Malik
b. Ridwan
c. Izrail
Kunci Jawaban : B

9. Kitab Allah yang terjaga keasliannya hingga akhir zaman adalah ….
a. Injil
b. Al Quran
c. Taurat
Kunci Jawaban : B

10. Penutup para nabi adalah ….
a. Nabi Adam
b. Nabi Muhammad
c. Nabi Ibrahim
Kunci Jawaban : B

11. Rukun iman yang keenam adalah iman kepada….
a. hari kiamat
b. kitab-kitab Allah
c. qada dan qadar
Kunci Jawaban : C

12. Salah satu adab dalam mencari ilmu adalah ….
a. berniat mencari ilmu
b. belajar sesuai keinginan dan selera
c. boleh sombong jika sudah pandai
Kunci Jawaban : A

13. Adab yang baik sebelum berangkat ke madrasah adalah ….
a. berpamitan kepada ayah dan ibu
b. tidak mau berangkat jika uang sakunya sedikit
c. menunggu dijemput oleh teman-temannya
Kunci Jawaban : A

14. Jika tidak ada pekerjaan rumah yang diberikan guru, kita sebaiknya ….
a. menelpon gurunya untuk meminta tugas
b. belajar mengulang materi yang telah diajarkan guru
c. bermain game sampai malam
Kunci Jawaban : B

15. Setelah kita pandai dan menguasai ilmu pengetahuan sebaiknya …
a. berhenti belajar
b. mengejek teman yang belum bisa
c. mengamalkan ilmu yang dimiliki
Kunci Jawaban : C

16. Jika saat diajar kita ingin ke WC, m
aka sebaiknya ….
a. pergi ke WC diam-diam
b. meminta izin kepada guru untuk pergi ke WC
c. ditahan sampai pelajaran selesai
Kunci Jawaban : B

17. Salah satu adab yang bisa dilakukan kepada kedua orang tua adalah ….
a. membereskan tempat tidur sehabis bangun tidur
b. selalu menagih oleh-oleh jika orang tua pulang dari bepergian
c. pura-pura belajar jika disuruh membelikan belanjaan di warung
Kunci Jawaban : A

18. Anak yang tidak patuh kepada kedua orang tua disebut ….
a. anak durhaka
b. anak berbakti
c. anak hebat
Kunci Jawaban : A

19. Jika bertemu dengan guru di jalan, sebaiknya kita ….
a. bersembunyi agar tidak ketahuan guru
b. mengucap salam kepada guru
c. memanggil nama guru dengan berteriak yang keras
Kunci Jawaban : B

20. Saat berjalan bersama Bapak atau Ibu guru sebaiknya …
a. berjalan di belakang guru
b. berjalan di depan guru
c. berjalan sambil menggandeng guru
Kunci Jawaban : A

21. Ucapan terbaik yang diucapkan saat mendapatkan nikmat adalah ….
a. subhanalah
b. asyik
c. alhamdulillah
Kunci Jawaban : C

22. Saat lewat di depan orang yang lebih tua, sebaiknya mengucapkan ….
a. permisi
b. hallo bro
c. astagfirullah
Kunci Jawaban : A

23. Perilaku jujur saat di madrasah, contohnya ….
a. tidak menyontek saat ulangan
b. tidak mengerjakan tugas rumah
c. menyembunyikan barang yang dipinjam karena rusak
Kunci Jawaban : A

24. Biasa berbudaya antre akan membuat ….
a. waktu menunggu semakin lama
b. suasana tertib
c. semakin banyak yang mengantre
Kunci Jawaban : B

25. Yang perlu dilakukan agar tidak perlu lama mengantre adalah ….
a. menyerobot antrean orang lain
b. menangis keras-keras agar didahulukan
c. datang lebih awal
Kunci Jawaban : C

II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan benar !

26. Allah akan menambah nikmat bagi hambanya yang bersyukur dan beriman, berarti Allah memiliki sifat ….
Jawaban : Ar rahim
27. Menyiksa binatang berarti tidak mengamalkan sifat Allah yang ….
Jawaban : ar rahman
28. Nabi dan rasul yang harus kita imani berjumlah ….
Jawaban : 25
29. Saat hari kiamat semua akan mati dan binasa, kecuali ….
Jawaban : Allah
30. Kewajiban sorang pelajar adalah ….
Jawaban : belajar
31. Orang yang berilmu akan ditinggikan …. oleh Allah
Jawaban : derajatnya
32. Bersikap buruk kepada guru akan membuat ilmu menjadi tidak ….
Jawaban : berkah
33. Ketika akan bergi bermain kita selalu meminta …. kepada orang tua
Jawaban : izin
34. Anak yang jujur ketika berjanji akan ….
Jawaban : menepati
35. Jika tidak mau mengantre dapat mengakibatkan suasana menjadi ….
Jawaban : kacau

III. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan benar !
36. Jelaskan arti dari nama Allah ar-Rohim !
Jawaban : Allah Swt. sangat sayang kepada orang-orang yang beriman dan beramal shaleh kepada-Nya.
37. Sebutkan tiga nama malaikat beserta tugasnya!
Jawaban : Contoh: 
a. Jibril, bertugas menyampaikan wahyu
b. Mikail, bertugas membagikan rezeki 
c. Izrail, bertugas mencabut nyawa 
38. Apa yang terjadi jika seorang siswa tidak menghormati gurunya?
Jawaban : ilmu yang diperoleh menjadi tidak bermanfaat atau tidak berkah
39. Sebutkan salah satu cara membalas kebaikan orang tua!
Jawaban : Mematuhi perintahnya selama tidak bertentangan dengan perintah Allah
40. Apa manfaat budaya mengantre?
Jawaban : tercipta ketertiban
  • Contoh Soal PAT Akidah Akhlak Kelas 1 MI 2023 Online (KMA 183), DOWNLOAD
Demikian artikel tentang Contoh Soal PAT Akidah Akhlak Kelas 1 MI 2023 Online (KMA 183). Terima kasih atas kunjungannya, Semoga bermanfaat.
Ki Hajar Dewantara : “Ing Ngarsa Sung Tuladha Ing Madya Mangun Karsa Tut Wuri Handayani”,- Di depan memberi contoh, di tengah memberi semangat dan di belakang memberikan kekuatan.