Skip to main content

Contoh Soal USBN Ekonomi SMA Terbaru Tahun 2022 ONLINE

Contoh Soal USBN Ekonomi SMA Terbaru Tahun 2022 ONLINE
Centralpendidikan.com - USBN/US ekonomi ini merupakan jenis mata pelajaran yang akan dikerjakan oleh siswa SMA jurusan IPS / IIS. Dengan mengacu pada standar kurikulum masing - masing sekolah, di buatlah naskah asli USBN untuk dikerjakan para siswa yang berkaitan.

Pada soal USBN Ekonomi SMA yang akan admin bagikan di kesempatan kali ini berjumlah 45 butir soal pilihan ganda dan uraian. Seperti halnya yang terdapat pada naskah soal asli di USBN SMA tahun pelajaran 2021/2022 mendatang. 

Naskah soal USBN Ekonomi SMA dalam bentuk latihan soal online ini bisa anda gunakan sebagai sumber pelajaran dan referensi dalam menghadapi ujian mendatang. Baik yang berjabatan sebagai guru maupun wali siswa terkait.

Karena yang telah sebagaimana kamu ketahui bahwa pada tahun 2020 kemarin, penyelenggaraan USBN sudah diberhentikan dari pemerintah pusat. Tapi bukan berarti dihapus, melainkan diserahkan secara keseluruhan pada pihak sekolah. Artinya 100% naskah asli dibuat oleh guru..

Contoh Soal USBN Ekonomi SMA Terbaru Tahun 2022 ONLINE

soal USBN Ekonomi SMA

Diharapkan Contoh Soal USBN Ekonomi SMA Terbaru Tahun 2022 ONLINE ini bisa dipergunakan sebagaimana mestinya. Selamat mengerjakan... 

A. SOAL PILIHAN GANDA

1. Dalam sepuluh tahun terakhir, persediaan kayu ulin untuk diolah para produsen semakin berkurang. Beberapa penyebab seperti berkurangnya lahan, pasokan kayu dari daerah-daerah penghasil kayu merosot tajam, dan kapal-kapal pengangkut kayu antar pulau yang juga semakin berkurang. Sementara di lain pihak, permintaan untuk kebutuhan furniture terus meningkat seiring berbagai proyek properti yang gencar dilaksanakan.

Berdasarkan ilustrasi di atas, dampak kelangkaan kayu ulin terhadap pengrajin kayu adalah....
A. merasa perlu mengundang para investor untuk membuka lahan baru sebagai sarana menanam kayu
B. terpaksa mengganti kayu untuk bangunan dengan bahan yang kurang tahan lama seperti bahan plastik
C. berkreasi mengolah dan menggunakan kayu sejenis atau kayu daur ulang dari sisa bahan bangunan
D. perlu menggunakan kayu impor yang didatangkan dari luar negeri walaupun dengan harga mahal
E. terpaksa berhenti berprofesi sebagai pengrajin kayu dan beralih profesi ke yang lain

2. Perhatikan tabel berikut :

berdasarkan tabel di atas, harga keseimbangannya adalah….
A. Rp 400,- 
B. Rp 600,-
C. Rp 850,- 
D. Rp 1.000,- 
E. Rp 2.000,-

3. Perhatikan ciri-ciri pasar barang berikut:
(1) Barang yang dijual belikan heterogen
(2) Barang yang dijual belikan sifatnya homogen
(3) Pembeli dan penjual mengetahui situasi pasar
(4) Pemerintah tidak turut campur tangan
(5) Hanya ada satu penjual
Yang merupakan ciri-ciri pasar persaingan sempurna adalah ….
A. (1), (2), dan (3)
B. (2), (3), dan (4) 
C. (1), (4), dan (5) 
D. (2), (4), dan (5) 
E. (3), (4), dan (5)

4. Perhatikan circular flow diagram berikut!

Yang ditunjukan nomor 3 berdasarkan circular flow diagram tersebut adalah… .
A. mendapatkan uang atas barang dan jasa
B. mengeluarkan dana sebagai balas jasa
C. menyediakan barang dan jasa yang dibutuhkan
D. melakukan impor sumber daya alam
E. melakukan ekspor sumber daya alam

5. Berikut ini ciri-ciri sistem ekonomi yang dianut diberbagai Negara di dunia.
(1) Memiliki ikatan tradisi sifatnya kekeluargaan, sehingga bersifat kurang dinamis
(2) Tidak ada kebebasan dalam berusaha karena hak milik perorangan atau swasta tidak diakui.
(3) Dalam melakukan tindakan ekonomi dilandasi atas semangat untuk mencari keuntungan sendiri
(4) Swasta /masyarakat diberikan banyak kebebasan dalam melakukan kegiatan ekonomi
(5) Memiliki kebebasan memiliki barang modal

Yang merupakan ciri-ciri sistem ekonomi liberal adalah… .
A. (1), (2), dan (3) 
B. (1), (3), dan (5) 
C. (2), (3), dan (4) 
D. (2), (4), dan (5) 
E. (3), (4), dan (5)

6. Fungsi permintaan suatu barang Qd = 40 - P dan fungsi penawaran Qs = 4p - 50. Besar harga keseimbangan pasar adalah… .
A. Rp. 18,00
B. Rp. 22,00
C. Rp. 25,00
D. Rp. 50,00
E. Rp. 75,00

7. Berikut ini data harga minyak goreng di Pasar Jaya Pondok Ireng pada September 2017:

Berdasarkan data di atas, maka titik keseimbangan pasar (Q;P) adalah .... 
A. (200; 10.000)
B. (250; 15.000) 
C. (450; 35.000) 
D. (15.000; 250)
E. (35.000; 450)

8. Perhatikan matrik berikut ini :

Manfaat pasar modal bagi investor ditunjukkan oleh angka ....
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4) 
C. (1), (3), dan (5) 
D. (2), (4), dan (5) 
E. (3), (4), dan (5)

9. Suatu negara mempunyai data tentang pendapatan nasional sebagai berikut (dalam miliar rupiah)
• Product Domestic Bruto 567
• Pendapatan perusahaan asing di negara tersebut 180
• Pendapatan warga negara di luar negeri 13
• Depresiasi 150
• Pajak tidak langsung 50

Berdasarkan data tersebut, besarnya Net National Income adalah ....
A. 200
B. 300
C. 534
D. 600
E. 834

10. Komponen – komponen pendapatan nasional negara X sebagai berikut : (dalam miliar rupiah)
• Wages 5.000
• Interest 200
• Government expenditure 2.400
• Investment 1.800
• Profit 3.000
• Consumption 4.000
• Rent 200
• Import 3.000
• Industry 3.000
• Export 4.000
Berdasarkan data tersebut, besarnya pendapatan nasional dengan menggunakan pendekatan pengeluaran adalah....
A. 26.600
B. 9.200
C. 8.400
D. 7.800
E. 7.200

11. Menurut UU Nomor 21 Tahun 2011, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dibentuk dengan tujuan agar keseluruhan kegiatan di dalam sektor jasa keuangan mampu terselenggara secara teratur, adil, transparan, dan akuntabel. OJK dibentuk untuk mewujudkan sistem keuangan yang tumbuh secara berkelanjutan, stabil, serta melindungi kepentingan konsumen dan masyarakat.

Berikut ini salah satu fungsi OJK bagi masyarakat adalah ….
A. menaikkan tingkat literasi dan inklusi di kalangan masyarakat
B. memberikan pembinaan tentang kinerja pegawai lembaga bank
C. menggalakkan kegiatan suka menabung kepada pelajar dan masyarakat
D. mengarahkan konsumen menuntut ketidaknyamanan di lembaga keuangan
E. mewajibkan lembaga keuangan mengadakan pencatatan di setiap kegiatan

12. Perhatikan ciri umum pertumbuhan dan pembangunan ekonomi sebagai berikut.
(1) Kenaikan GNP dari tahun ke tahun tidak harus disertai dengan peningkatan kesejahteraan masyarakat
(2) Kenaikan GNP dari tahun ke tahun harus disertai dengan peningkatan kesejahteraan masyarakat
(3) Persentase kenaikan GNP harus lebih besar dibanding dengan persentase kenaikan jumlah penduduk
(4) Persentase kenaikan GNP tidak harus lebih besar dibanding dengan persentase kenaikan jumlah penduduk
(5) Pembangunan ekonomi disertai dengan pertumbuhan ekonomi

Ciri – ciri pembangunan ekonomi ditunjukkan oleh nomor .... 
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4) 
C. (1), (3), dan (5) 
D. (2), (3), dan (4) 
E. (2), (3), dan (5)

13. Diketahui data APBD Provinsi Y tahun 2017 sebagai berikut (dalam miliar rupiah)
A. Pendapatan
• PAD 10.832
• Dana perimbangan 7.765
• Lain lain pendapatan daerah yang sah 568
B. Belanja
1) Belanja langsung
• Belanja pegawai 4.500
• Belanja subsidi 1.750
2)Belanja tidak langsung
• Belanja barang dan jasa 5.275
• Belanja modal 4.555
Berdasarkan data tersebut, dampak terhadap perekonomian daerah adalah .... 
A. pemerintah akan meminjam dana cadangan
B. pembangunan di daerah tersebut tidak berjalan lancar
C. memperluas kesempatan kerja masyarakat
D. pemerintah perlu memperbaiki infrastruktur daerah tersebut
E. tingginya tingkat pengangguran di dalam masyarakat

14. Berikut ini data yang digunakan untuk perhitungan pendapatan nasional Negara Suryakencana.
Upah Rp850 miliar
Bunga modal Rp200 miliar 
Laba usaha Rp200 miliar 
Sewa tanah Rp350 miliar
Pengeluaran rumah tangga Rp800 miliar 
Belanja pemerintah Rp500 miliar 
Investasi Rp600 miliar Impor Rp 50 miliar

Jika pendapatan nasional dihitung menggunakan pendekatan pengeluaran menghasilkan Rp1.950 miliar, maka nilai ekspor adalah ….
A. Rp 50 miliar
B. Rp100 miliar 
C. Rp500 miliar 
D. Rp550 miliar 
E. Rp600 miliar
15. Negara Glier memiliki data kecepatan peredaran uang sebesar 0,25 dan harga pasar di kisaran Rp70.000,00. Jika jumlah transaksi yang terjadi pada periode tertentu adalah 300.000 unit, maka besar jumlah uang beredar adalah ....
A. Rp 5.750.000.000,00
B. Rp 8.400.000.000,00
C. Rp 57.500.000.000,00
D. Rp 84.000.000.000,00

E. Rp140.000.000.000,00

16. Perhatikan tabel yang berisi daftar harga hasil pertanian pada 5 daerah berikut ini!

Berdasarkan data di atas, maka kesimpulan yang tepat adalah …
A. Petani Desa Kutaraja lebih sejahtera dibandingkan petani Desa Kutagede. 
B. Petani Desa Kutabaru lebih sejahtera dibandingkan petani Desa Kutamaju.
C. Petani Desa Kutagede tidak lebih sejatera dibandingkan petani Desa Kutabaru. 
D. Kesejahteraan petani Desa Kutamaju paling tinggi daripada desa lainnya.
E. Kesejahteraan petani Desa Kutaraja paling rendah daripada desa lainnya.

17. Terjadinya pengangguran memberikan dampak bagi individu dan masyarakat, diantaranya:
(1) rendahnya kesempatan masyarakat untuk produktif yang disebabkan tingginya biaya peluang yang hilang
(2) meningkatnya kriminalitas di lingkungan masyarakat
(3) menurunnya pendapatan nasional masyarakat
(4) meningkatnya angka kemiskinan
(5) menurunnya gross domestic product
(6) menurunnya tingkat pendidikan masyarakat

Dampak pengangguran dari bidang sosial yang tepat adalah.. 
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (3), dan (5)
C. (2), (4), dan (6) 
D. (3), (5), dan (6) 
E. (4), (5), dan (6)

18. Sebuah gedung memiliki ukuran luas 100 m2, berdiri di atas tanah yang berukuran lebar 10 meter dan panjang 15 meter, dan memiliki pagar mewah yang berukuran 5 meter x 7 meter x 10 meter. Nilai jual bangunan, tanah, dan pagar mewah tersebut masing Rp. 300.000/meter3, Rp. 200.000/meter2, dan Rp 20.000/meter. Apabila di daerah tersebut NJOPTKP nya senilai Rp. 15.000.000, maka besarnya PBB yang harus dibayarkan adalah....
A. Rp 36.000,00
B. Rp 40.000,00
C. Rp 44.000,00
D. Rp 48.000,00
E. Rp 52.000,00

19. Koperasi Serba Usaha “Maju Bersama” beranggota 50 orang. Tahun 2016 memperoleh SHU sebesar Rp.50.000.000. Disepakati dalam Rapat Anggota, SHU di bagi untuk :
• Jasa modal 40 %
• Jasa anggota 20 %
• Dana pengurus 15 %
• Dana kesejahteraan anggota 15%
• Cadangan 10%

Sebagian data keuangan koperasi sbb :
• Simpanan pokok anggota Rp. 50.000.000
• Simpanan wajib Rp. 150.000.000
• Simpanan sukarela (berupa investasi) sebesar Rp 15.000.000
• Total penjualan selama tahun 2016 sebesar Rp. 200.000.000

Ali sebagai anggota memiliki total simpanan sebesar Rp 2.000.000,00 dan total belanja Ali selama tahun 2016 sebesar Rp 10.000.000,00. Hitunglah besarnya pembagian SHU yang diterima oleh Ali pada tahun 2016?
A. Rp 700.000,00
B. Rp 720.000,00
C. Rp 750.000,00
D. Rp 800.000,00
E. Rp 850.000,00

20. Berikut ini berbagai aktivitas dalam transaksi modal dan transaksi berjalan negara “X”: (1) Bea cukai menerima pemasukan dana dari para TKI yang pulang ke tanah air.
(2) Pemerintah meningkatkan ekspor CPO (Crude Palm Oil) ke negara-negara Amerika. 
(3) Pemerintah melakukan impor beras pada saat panen raya tengah berlangsung.
(4) Pemerintah menyatakan akan mencairkan deviden saham luar negeri karena telah jatuh tempo. 
(5) Para importir barang elektronik menambah volume perdagangannya.

Berdasarkan aktivitas tersebut, yang dapat dijadikan sumber devisa ditunjukkan nomor .... A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (2), (3), dan (4) 
D. (2), (4), dan (5)
E. (3), (4), dan (5)

21. Toni adalah seoarang manajer yang bertugas sebagai penanggung jawab produksi. Toni berusaha untuk memperoleh bahan baku yang berkualitas namun dengan harga yang terjangkau, untuk itu Toni dan team nya melakukan survey ke beberapa pemasok bahan baku tersebut yang ada di beberapa wilayah. Hasil survey yang diperoleh oleh Toni dan team yaitu ada pemasok yang memiliki bahan baku yang berkualitas dan lokasinya dekat dengan pabrik, sehingga bisa menekan ongkos pengangkutan meskipun harga bahan bakunya cukup mahal. Kegiatan yang dilakukan oleh Toni termasuk memanfaatkan unsur manajemen ....
A. Man
B. Material 
C. Method 
D. Money
E. Machine

22. Perhatikan data neraca pembayaran negara Makmur Sejahtera tahun 2017 berikut ini!
A. Transaksi Berjalan (current account)
1. Impor barang Rp55.000.000.000,00
2. Impor jasa Rp35.000.000.000,00
3. Ekspor barang Rp69.000.000.000,00
4. Ekspor jasa Rp31.500.000.000,00

B. Lalu Lintas Modal (capital account)
1. Pembayaran deviden ke LN Rp56.700.000.000,00
2. Pendapatan penanaman modal LN Rp78.900.000.000,00

C. Lalu Lintas Moneter
1. Terima bunga pinjaman LN Rp84.600.000.000,00
2. Bayar bunga pinjaman utang ke LN Rp99.500.000.000,00

Jika negara yang bertransaksi dengan negara Makmur Sejahtera menggunakan mata uang Poundsterling(£) dengan kurs jual Rp17.500,00 dan kurs beli Rp17.300,00, maka pernyataan yang paling tepat adalah ….
A. total penerimaan negara dalam valuta asing adalah £15.260.115,61
B. total penerimaan negara dalam valuta asing adalah £14.057.142,86
C. total pengeluaran negara dalam valuta asing adalah £14.231.213,87
D. total pengeluaran negara dalam valuta asing adalah £15.085.714,29
E. total neraca pembayaran dalam valuta asing adalah defisit £1.202.972,75

23. Di bawah ini disajikan data perhitungan pendapatan nasional:
• Upah Rp850 miliar
• Bunga modal Rp200 miliar
• Laba usaha Rp200 miliar
• Sewa tanah Rp350 miliar
• Pengeluaran rumah tangga Rp750 miliar
• Belanja pemerintah Rp500 miliar
• Investasi Rp600 miliar
• Impor Rp100 miliar

Berdasarkan data di atas, jika pendapatan nasional dihitung menggunakan pendekatan pengeluaran ternyata menghasilkan Rp2.000 miliar, maka nilai ekspor adalah ….
A. Rp 50 miliar
B. Rp 100 miliar 
C. Rp 250 miliar 
D. Rp 350 miliar 
E. Rp 550 miliar

24. Diketahui data Kurs valuta asing di Bank X sebagai berikut:

Jika Pak Bagas menukarkan uangnya sebanyak US $ 2.000 dan 250 Poundsterling dengan uang rupiah, maka uang yang diterima oleh Pak Bagas adalah…..
A. Rp 20.245.000,00
B. Rp 20.295.000,00
C. Rp 20.461.875,00
D. Rp 26.112.500,00
E. Rp 27.150.000,00

25. Di bawah ini data Neraca Pembayaran Negara “Antah Berantah” tahun 2018 (dalam miliaran rupiah

Dari neraca pembayaran tersebut, posisi neraca pembayaran negara tersbut mengalami ....
A. surplus sebesar Rp 600,00
B. defisit Rp 600,00
C. defisit Rp 3.050,00
D. seimbang Rp 3.650,00
E. surplus Rp 6.700,00

26. Di bawah ini adalah tugas dari bidang akuntansi:
(1) Berhubungan dengan proses pencatatan transaksi
(2) Membuat laporan keuangan secara periodik
(3) Memeriksa laporan keuangan
(4) Melakukan kegiatan perencanan,penetapan, pencatatan dan pengendalian harga
(5) Membandingkan biaya yg sebenarnya dengan biaya taksiran
(6) Kegiatan operasional pada masa yang akan datang
(7) Membantu manajemen dalam menjalankan perusahaan

Berdasar data di atas yang merupakan tugas akuntansi bidang akuntansi manajemen adalah nomor... 
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (3) 
D. (4) dan (5) 
E. (6) dan (7)

27. Usaha servis Motor Mulyanta telah menyelesaikan perbaikan motor pelanggan dengan biaya servis Rp550.000,00 baru diterima Rp400.000,00 dan sisanya akan dibayar kemudian . Pencatatan mekanisme debet kredit yang benar oleh usaha servis Motor Mulyanta adalah....
A. Kas (+) di debet , Pendapatan jasa (+) dikredit dan utang usaha (+) di kredit
B. Kas (+) di debet , Pendapatan jasa (+) dikredit dan utang usaha (+) di kredit
C. Kas (+) di debet , piutang usaha (+) didebet dan Pendapatan jasa (+) dikredit 
D. Kas (+) di debet , Pendapatan jasa (+) dikredit dan utang usaha (+) di kredit 
E. Kas (+) di debet , Pendapatan jasa (+) dikredit dan utang usaha (-) di kredit

28. Pada tanggal 19 Februari 2018, dibeli peralatan salon senilai Rp 15.000.000,00. Tetapi baru dibayar sen ilai Rp 10.750.000,-. Sisanya akan dibayar pada bulan depan. Dari transaksi tersebut, maka pencatatan jurnal umum yang benar adalah...

A. Peralatan (D) Rp 15.000.000,00
Kas (D) Rp 10.750.000,00
Utang usaha (K) Rp 4.250.000,00

B. Peralatan (D) Rp 15.000.000,00
Kas (K) Rp10.750.000,00
Utang usaha (K) Rp 4.250.000,00

C. Peralatan (D) Rp 10.750.000,00
Kas (D) Rp 4.250.000,00
Utang usaha (K) Rp 15.000.000,00

D. Peralatan (D) Rp 4.750.000,00
Kas (K) Rp 15.000.000,00
Utang usaha (K) Rp 10.250.000,00

E. Peralatan (D) Rp 15.000.000,00
Kas (K) Rp 10.250.000,00
Utang usaha (K) Rp 4.750.000,00

29. Perhatikan tabel jurnal umum berikut ini !

30. Perhatikan Laporan Laba Rugi di bawah ini !

Dari data di atas, maka dapat disimpulkan...
A. jumlah beban usaha tahun 2016 dibanding tahun 2015 turun 13,6 % 
B. beban operasional penerbangan tahun 2016 turun sebesar 13 %
C. beban tiket penjualan dan promosi tahun 2016 lebih naik 4,1 % dibanding tahun lalu
D. beban operasional hotel tahun 2016 naik 12,4 % dari tahun 2015
E. laba bersih setelah pajak tahun 2016 naik 26,3 % dari tahun 2015

31. Data kegiatan perusahaan jasa dalam suatu periode diperoleh data:
Modal pemilik awal periode Rp 55.000.000,00
Penjualan Jasa Rp 115.000.000,00
Penerimaan Piutang Rp 60.000.000,00
Pembayaran hutang Rp 75.000.000,00
Beban Usaha Rp 85.000.000,00
Prive pemilik Rp 5.000.000,00

Berdasarkan data diatas, modal pemilik pada akhir periode berjumlah…
A. Rp. 50.000.000,00
B. Rp. 65.000.000,00
C. Rp. 80.000.000,00
D. Rp 85.000.000,00
E. Rp 90.000.000,00

32. Dalam buku besar suatu perusahaan per 31 Desember 2017 , perkiraan “ beban asuransi” menunjukan saldo Rp. 3.600.000,00 , jumlah tersebut dibayar tanggal 1 Maret 2017 untuk masa 3 (tiga) tahun. Jurnal pembalik yang harus dibuat pada tanggal 1 Januari 2018 adalah…

33. Berikut transaksi keuangan perusahaan dagang pada Toko ABC:
  • Dijual barang dagangan kepada Toko Kemuning dengan faktur no. 524 Rp 250.000,00
  • Dijual barang dagangan kepada Koperasi Waris dengan faktur no. 526 Rp 25.000,00
  • Dijual barang dagangan secara tunai Rp 300.000,00
  • Dijual barang dagangan seharga Rp 150.000,00 dan diterima berupa cek
Dari transaksi tersebut di atas nampak dalam jurnal penjualan ........
A. Piutang dagang (D) Rp 1.125.000,00, Penjualan (K) Rp 1.125.000,00
B. Piutang dagang (D) Rp 275.000,00, Penjualan (K) Rp 275.000,00
C. Penjualan (D) Rp 1.125.000,00, Piutang dagang (K) Rp 1.125.000,00
D. Penjualan (D) Rp 675.000,00, Piutang dagang (K} Rp 675.000,00
E. Piutang dagang (D) Rp 450.000,00, Penjualan (K) Rp 450.000,00

34. Sebagian data keuangan UD. Kaya Raya sebagai berikut: 

Jika laba bersih sebelum pajak Rp67.100.000,00, maka besar pendapatan di luar usaha UD Kaya Raya adalah....
A. Rp70.650.000,00
B. Rp20.500.000,00
C. Rp17.500.000,00
D. Rp7.060.000,00
E. Rp3.000.000,00

35. Berikut neraca saldo sebagian suatu perusahaan
Data Penyesuaian per 31 Desember 2015: Persediaan barang dagang sebesar Rp.1.500.000,00

Jurnal penyesuaian yang benar dengan pendekatan ikhtisar laba/rugi adalah.…
A. Persediaan barang dagang Rp.1.000.000,00 -
Ikhtisar L/R - Rp.1.000.000,00
Persediaan barang dagang Rp.1.500.000,00 -
Ikhtisar L/R - Rp.1.500.000,00
B . Persediaan barang dagang Rp.1.000.000,00 -
Ikhtisar L/R - Rp.1.000.000,00
Ikhtisar L/R Rp.1.500.000,00 -
Persediaan barang dagang - Rp.1.500.000,00
C. Persediaan barang dagang Rp.1.000.000,00 -
Ikhtisar L/R - Rp.1.000.000,00
D. Persediaan barang dagang Rp.1.500.000,00 -
Ikhtisar L/R - Rp.1.500.000,00
Ikhtisar L/R Rp.1.000.000,00 -
Persediaan barang dagang - Rp.1.000.000,00
E. Ikhtisar L/R Rp.1.000.000,00 -
Persediaan barang dagang - Rp.1.000.000,00

B. SOAL URAIAN 

36. Menurut teori ekonomi klasik, masalah pokok ekonomi dapat digolongkan menjadi tiga permasalahan utama yaitu masalah produksi, masalah distribusi, dan konsumsi. Jelaskan masalah produksi yang terdapat pada permasalahan ekonomi klasik! (Skor 3)

37. Terjadinya resesi ekonomi di suatu negara berakibat banyak perusahaan mengalami penurunan permintaan atas produk yang dihasilkannya. Untuk mengurangi biaya produksi, banyak perusahaan mengurangi jumlah pekerja dengan melakukan PHK sehingga pengangguran semakin bertambah. Berdasarkan ilustrasi tersebut, jelaskan dua cara mengatasi pengangguran yang terjadi ! (Skor 3)

38. Perhatikan tabel GNP Negara X tahun 2015-2017 berikut! (Skor 8)

Berdasarkan tabel tersebut, hitunglah:
a. Laju pertumbuhan negara X setiap tahunnya
b. Rata-rata pertumbuhan negara X tersebut selama tahun 2015-2017

39. Berikut ini sebagian data laporan keuangan 3 perusahaan Jasa pada akhir periode 2017:

Berdasarkan data tersebut, hitung dan urutkan jumlah modal akhir ketiga perusahaan dari yang terkecil hingga terbesar! ( skor 6 )

40. Perhatikan neraca saldo sebagian berikut:
Jika persediaan barang dagangan 31 Desember 2017 Rp.800.000,00. Hitunglah besarnya harga pokok penjualan pada UD Maju Lancar pada akhir periode tersebut! (Skor 5)
Ki Hajar Dewantara : “Ing Ngarsa Sung Tuladha Ing Madya Mangun Karsa Tut Wuri Handayani”,- Di depan memberi contoh, di tengah memberi semangat dan di belakang memberikan kekuatan.