Skip to main content

Latihan Soal PTS IPA Kelas 6 SD MI Semester 2 K13 Online dan Pdf

Latihan Soal PTS IPA Kelas 6 SD MI Semester 2 K13 Online dan Pdf
Centralpendidikan.com - Berikut ini adalah Latihan Soal PTS IPA Kelas 6 SD Semester 2 Kurikulum 2013 sebagaimana kompetensi inti (KI) dan Kompetensi Dasar (KD) yang dianjurkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan atau Kemdikbud di kurtilas revisi tahun 2018 sampai dengan tahun pelajaran 2021 - 2022 sekarang.

Kunci jawaban soal pilihan ganda.PTS IPA atau Ilmu Pengetahuan Alam Kelas 6 semester 2 tercantum langsung di artikel.

Selanjutnya, untuk detail dokumen kami bagikan dalam format pdf dan microsoft word yang dapat diedit demi kepentingan satuan pendidikan dan guru mata pelajaran IPA Kelas 6 sekolah dasar.

Latihan Soal PTS IPA Kelas 6 SD MI Semester 2 K13 Online dan Pdf

Latihan Soal PTS IPA Kelas 6 SD MI Semester 2 K13 Online dan Pdf

Contoh latihan soal PTS IPA Kelas 6 semester 2 kurikulum 2013 pada artikel ini diharapkan dapat membantu bapak/ibu guru dalam proses penyusunan lembar ujian.

Kisi - Kisi PTS IPA Kelas 6 Semester 2, Unduh

Simak artikel Latihan Soal PTS IPA Kelas 6 SD MI Semester 2 K13 Online dan Pdf selengkapnya sebagai berikut. Tautan file (Dokumen) tersedia di bawah artikel. (Direkomendasikan)

KD 3.2
1. Proses pematangan organ-organ tubuh pada manusia disebut dengan . . . .
a. pertumbuhan
b. perkembangan
c. perubahan
d. adaptasi
Jawaban : B

2. Tahapan pada manusia ketika mengalami perubahan fisik, psikis, dan pematangan fungsi seksual dilalui pada masa . . . .
a. anak-anak
b. pubertas
c. dewasa
d. usia lanjut
Jawaban : B

3. I. Terjadi perkembangan organ reproduksi.
II. Muncul penyakit pikun.
III. Masa puber pada laki-laki lebih cepat daripada perempuan.
IV. Perubahan fisik sangat jelas terlihat.
Pernyataan yang benar tentang masa puber ditunjukkan pada nomor . . . .
a. I dan II
b. II dan III
c. III dan IV
d. I dan IV
Jawaban : D

4. Pada masa usia lanjut biasanya sering terjadi . . . .
a. tinggi bertambah
b. daya ingat bertambah
c. beberapa fungsi organ tubuh berkurang
d. beberapa fungsi organ tubuh bertambah
Jawaban : C

5. Ketika tahapan manusia memperoleh nutrisi berupa ASI terjadi pada . . . .
a. masa bayi
b. masa anak-anak
c. masa puber
d. masa remaja
Jawaban : A

6. Fase pranatal (sebelum kelahiran) tahap perkembangan dan pertumbuhan pada manusia antara lain . . . .
a. dewasa
b. remaja
c. bayi dan balita
d. zigot dan embrio
Jawaban : D

7. Untuk melestarikan jenisnya, makhluk hidup berkembang biak. Berkembang biak artinya . . a. bertambah tinggi
b. bertambah berat
c. bertambah banyak
d. bertambah lebar
Jawaban : C

8. Masa pubertas pada perempuan biasanya dimulai saat berusia . . . .
a. 10 tahun
b. 14 tahun
c. 17 tahun
d. 20 tahun
Jawaban : A

9.Perhatikan data tahapan pertumbuhan berikut.
1. anak-anak 5. janin
2. bayi 6. usia lanjut
3. zigot 7. balita
4. remaja 8. dewasa

Tahap pertumbuhan dan perkembangan manusia secara berurutan dari kelahiran (postnatal) adalah . . . .
a. 1-2-3-4-5-6
b. 2-7-1-4-8-6
c. 2-7-3-4-6-8
d. 3-2-1-4-8-6
Jawaban : B

10. Gambar diatas yang menunjukkan masa puber ada pada nomor . . . .
a. 2
b. 3
c. 4
d. 5
Jawaban : C

11. Tumbuh jakun, kumis dan jambang adalah ciri perubahan laki-laki pada masa . . . .
a. bayi
b. dewasa
c. remaja
d. tua
Jawaban : C

12. Kulit menjadi keriput dan mengalami menopause adalah ciri-ciri fisik pada . . . .
a. lansia pria
b. lansia wanita
c. remaja laki-laki
d. dewasa wanita
Jawaban : B

13. Hasil penyatuan antara sel telur dan sperma membentuk . . . .
a. embrio
b. zigot
c. janin
d. bayi
Jawaban : B

14. Masa puber pada anak laki-laki memiliki ciri-ciri . . . .
a. suara semakin melengking
b. pinggul mulai membesar/melebar
c. mulai tumbuh jakun
d. mengalami menstruasi
Jawaban : C

15. Pada masa pubertas, baik laki-laki maupun perempuan mengalami pertumbuhan dan perkembangan fisik yang cepat. Pertumbuhan dan perkembangan fisik tersebut dapat berfungsi untuk . . . .
a. beradaptasi dengan lingkungan
b. berkembang biak
c. bertahan hidup
d. menjaga kesehatan diri
Jawaban : B

16. Pubertas yang terjadi pada perempuan ditandai dengan . . . .
a. menstruasi pertama
b. mimpi basah
c. berjerawat
d. emosi tidak stabil
Jawaban : A

17. Saat Nisa berusia 11 tahun, ia mengalami pubertas. Ciri pada diri Nisa yang menunjukkan pubertas adalah . . . .
a. tumbuh jakun
b. tumbuh kumis
c. suara menjadi berat
d. suara menjadi melengking
Jawaban : D

18. I. Mulai berjerawat
II. Tumbuh rambut di ketiak
III. Tumbuh kumis
IV. Panggul melebar
Ciri pubertas diatas yang dialami baik oleh anak perempuan maupun laki-laki ditunjukkan nomor . . . .
a. I dan II
b. II dan III
c. II dan IV
d. III dan IV
Jawaban : A

19. Agar masa puber kita dapat terlewati dengan baik, maka hal yang perlu dihindari adalah . . . .
a. mendekatkan diri pada Tuhan YME
b. selalu berpikir dan melakukan kegiatan yang positif
c. mengembangkan hobi dan bakat
d. pilih teman pergaulan yang tidak baik
Jawaban : D

20. Produksi minyak yang berlebih selama masa pubertas dapat menimbulkan . . . .
a. bercak pada kulit
b. jerawat
c. noda hitam
d. kerutan
Jawaban : B

(Soal Nomor 21 - 35 di file/dokumen lampiran)

II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang tepat !
KD 3.2
36. Proses perubahan yang ditandai dengan bertambahnya berat dan tinggi disebut . . . .
Jawaban : Pertumbuhan
37. Tahapan pada manusia yang terjadi antara usia 1-5 tahun adalah masa . . . .
Jawaban : balita
38. Hormon progesteron berperan dalam perkembangan organ reproduksi pada . . . .
Jawaban : perempuan
39. Pubertas pada perempuan terjadi lebih . . . daripada laki-laki.
Jawaban : cepat
40. Perubahan primer masa pubertas pada laki-laki ditandai dengan . . . .
Jawaban : cepat
41. Payudara mulai berbentuk merupakan ciri pubertas pada perubahan . . . .
Jawaban : sekunder
42. Proses luruhnya sel telur pada wanita yang terjadi 1 bulan sekali disebut . . . .
Jawaban : menstruasi/haid
43. Pada masa pubertas sebaiknya menggunakan baju yang mudah menyerap keringat yang berbahan . . . .
Jawaban : katun
44. Bagi perempuan, sesudah buang air kecil sebaiknya membersihkan alat kelamin dari arah . . . .
Jawaban : dari depan ke belakang
45. Saat mengalami masa puber, sebaiknya kita melakukan kegiatan yang . . . .
Jawaban : positif

III. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan jawaban yang tepat dan benar!
KD .3.2
46. Sebutkan 3 perubahan sekunder masa pubertas pada laki-laki !
47. Tuliskan tahapan pertumbuhan dan perkembangan pada manusia secara urut !
48. Apa saja yang perlu kita lakukan agar masa puber dapat terlewati dengan baik? Sebutkan 3 saja !
49. Bagaimana cara kamu dalam menjaga kebersihan tubuh saat pubertas!
50. Mengapa pada masa pubertas, remaja sering mengalami jerawat?
  • Latihan Soal PTS IPA Kelas 6 SD MI Semester 2 K13 Online dan Pdf  - UNDUH
Dengan artikel tentang Latihan Soal PTS IPA Kelas 6 SD MI Semester 2 K13 Online dan Pdf, Terima kasih atas kunjungannya. Semoga bermanfaat.
Ki Hajar Dewantara : “Ing Ngarsa Sung Tuladha Ing Madya Mangun Karsa Tut Wuri Handayani”,- Di depan memberi contoh, di tengah memberi semangat dan di belakang memberikan kekuatan.