Skip to main content

Latihan Soal PAS PPKn Kelas 9 Semester 1 2023/2024 PDF ONLINE

Latihan Soal PAS PPKn Kelas 9 Semester 1 2023/2024 PDF ONLINE
Centralpendidikan.com -  Berikut ini kami membagikan contoh  soal Penilaian Akhir Semester (PAS) Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) kelas 9 jenjang satuan pendidikan SMP/MTs sederajat tahun pelajaran 2023/2024 gratis untuk guru dan siswa. 

Keseluruhan soal adalah 30 lengkap dalam pemformatan pilihan ganda, isian, dan uraian ditambah bentuk menjodohkan serta pilihan ganda komplex. Guru bisa menjadikannya sebagai bahan dalam pembuatan naskah asli soal PAS PPKn Kelas 9 semester 1, dan siswa sebagai tambahan pembelajaran dalam rangka menghadapi ujian.

Latihan Soal PAS PPKn Kelas 9 Semester 1 2023/2024 PDF ONLINE

Latihan Soal PAS PPKn Kelas 9 Semester 1

I. Pilihlah jawaban yang benar dengan menyilang A, B, C atau D.

1. Pancasila sebagai pandangan hidup bangsa merupakan ….
A. Norma dasar yang menjadi pedoman hidup bangsa Indonesia
B. Penjabaran dari pola perilaku hidup manusia Indonesia
C. Cara pandang bangsa Indonesia dalam menghadapi kemerdekaan
D. Kristalisasi nilai-nilai yang hidup dalam masyarakat Indonesia

2. Pancasila memiliki makna sebagai sumber semangat bagi Undang-Undang Dasar 1945, bagi penyelenggara Negara. Para pelaksana pemerintahan termasuk juga para pengurus partai politik dan golongan Fungsional. Makna tersebut menunjukkan kedudukan Pancasila sebagai ….
A. Dasar Negara
B. Sumber nilai
C. Ideologi bangsa
D. Perjanjian luhur

3. Salah satu maksud dari nilai-nilai Pancasila bersifat Subjektif adalah bahwa ….
A. Kekuatan nilai-nilai Pancasila sangat menyentuh perasaan kemanusiaan bangsa Indonesia yang berakhlak mulia dan berbudi luhur
B. Secara subjektif nilai-nilai Pancasiila menyangkut pola perilaku hidup manusia Indonesia
dalam kehidupan berbangsa dan bernegara
C. Nilai-nilai Pancasila timbul dari Bangsa Indonesia, sehingga bangsa Indonesia sebagai penyebab adanya nilai-nilai tersebut
D. Pancasila dibuat dan disusun oleh bangsa Indonesia sejak jaman dahulu dan berkembang
mengikuti zaman

4. Pengesahan Piagam Jakarta sebagai Pembukaan UUD 1945 dilakukan oleh PPKI setelah menghapus kalimat yang berbunyi ….
A. Dengan kewajiban menjalankan syariat islam bagi pemeluk-pemeluknya
B. Dengan rahmat Allah Yang Maha Kuasa Indonesia menyatakan kemerdekaan
C. Dengan memohon rahmat Allah bangsa Indonesia menyatakan kemerdekaan
D. Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pengasih dan Penyanyang

5. Nilai-nilai Pancasila sudah ada dalam diri bangsa Indonesia sebelum Indonesia merdeka, artinya ….
A. Sejak dulu Pancasila sudah menjadi dasar Negara Indonesia
B. Sebelum Indonesia merdeka sudah ada rumusan Pancasila seperti yang ada sekarang
C. Pancasila tidak ada hubungan sama sekali dengan kehidupan bangsa Indonesia sebelum
merdeka
D. Nilia-nilai Pancasila sudah ditemukan dalam diri Bangsa Indonesia sebelum merdeka

6. Dalam kehidupan sosial budaya, nilai-nilai Pancasila yang masih berkembang sampai sekarang adalah ….
A. Demonstrasi dijalanan
B. Bebas bicara tanpa batas
C. Gotong royong dikampung/desa
D. Rapat terbuka di tanah lapang

8. Dalam pergaulan sehari-hari hendaknya dikembangkan sikap seperti berikut, kecuali ….
A. Menjaga tutur kata
B. Saling menghormati
C. Tidak semena-mena terhadap milik orang lain
D. Semena-mena terhadap sesama

9. Beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa sesuai dengan agama dan keyakinannya sesuai dengan nilai Pancasila, sila ….
A. Ketuhanan Yang Maha Esa
B. Kemanusiaan yang adil dan beradab
C. Persatuan Indonesia
D. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia

10. Pemberontakan Partai Komunis Indonesia (PKI) di Madiun yang terjadi pada tanggal 18 September 1948 dipimpin oleh ….
A. Muso
B. D.N. Aidit
C. Sekarmaji Marjian Kartosuwiryo
D. Syafrudin Prawiranegara

11. Semangat Pancasila sebagai ideologi terbuka sudah tumbuh sejak Pancasila ditetapkan sebagai dasar Negara oleh ….
A. Founding Fathers
B. Tim perumus dasar Negara
C. Pahlawan nasional
D. Pahlawan revolusi

12. Arti Pancasila sebagai Ideologi digunakan untuk memfilter pengaruh globalisasi tanpa mengubah nilai-nilai dasarnya. Dalam hal ini, Pancasila memiliki sifat ….
A. Kaku
B. Tertutup
C. Dinamis dan terbuka
D. konvensional

13. suatu ideologi yang nilai-nilai dasarnya berdasarkan kenyataan hidup di masyarakat, dikatakan memiliki dimensi ….
A. Realitas
B. Idealisme
C. fleksinilitas
D. nasionalisme

Tandailah dengan () pada jawaban yang benar/ jawaban boleh lebih dari satu. Untuk soal no 14 – 16!

14. Anggota pnitia Sembilan yang turut merumuskan piagam Jakarta yang merupakan cikal bakal Pancasila adalah ….
 Ir. Soekarno
 Muuso
 A.A Maramis
 Muhammad Sutarjo

15. Contoh usaha-usaha untuk menggantikan Pancasila dengan ideologi lain adalah ….
 Pemberontakan bandung selatan lautan api
 Pemberontakan bandung 1948
 Pemberontakan G.30S/PKI/1965
 Pemberontakan madiun 1945

16. Tiga persyaratan dimensi yang menunjukkan Pancasila sebagai ideologi terbuka adalah ….
 Dimensi Fakta
 Dimensi idealisme
 Dimensi realitas
 Doimensi fleksibilitas

Lingkarilah pernyataan benar atau salah pada soal no. 17 dan 18, berdasarkan ….. berikut ini!


17. Ditinjau dari asal usulnya, kata “Pancasila” berasal dari bahasa sansekerta yaitu Panca dan Sila. Panca artinya lima dan sila artinya Bahagia 
[Benar / Salah]

18. Salah satu anggota panitia Sembilan yang turut merumuskan Piagam Jakarta adalah H. Agus Salim 
[Benar / Salah]

Tandailah dengan (✔) pada jawaban yang benar (jawaban boleh lebih dari satu) untuk soal no. 19 – 20
19. Pemberontakan G.30S/PKI/65, suatu gerakan tidak lain adalah ingin menggantikan Pancasila sebagai dasar Negara yang sah, ingin digantikan dengan dasar komunis. Pada waktu pemberontakan tersebut banyak korban jiwa dan raga, darah berceceran dimana-mana, dan pada waktu itu banyak para jenderal yang diculik dan dibunuh secara keji dan lebih tragisnya mayatnya dibuang dijadikan satu, yaitu di Lubang Buaya.


20. Dimasa tahun 1945 – 1950, yaitu dimasa awal kemerdekaan Indonesia, dimasa itu banyak terjadi ancaman dan gangguan terhadap dasar Negara Pancasila, yang mana ingin menggantikan Pancasila dengan ideologi yang lain

 
II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban singkat
21. Pemberontakan PKI di Madiun yang terjadi pada tanggal 18 September 1948 dipimpin oleh ….
22. Apabila Pancasila bersifat tertutup, akibatnya ….
23. Siapakah Pemimpin APRA ….
24. Dimana Kartosuwiryo memproklamirkan NII ….
25. Apakah tujuan utama APRA ….

III. Jawablah Pertanyaan berikut dengan benar!
26. Apakah yang dimaksud dengan Ideologi?
27. Sebutkan usaha-usaha untuk mengganti Pancasil!
28. Bagaimana kedudukan Pancasila sebagai dasar Negara?
29. Sebutkan tiga contoh bentuk pengamalan sila kelima!
30. Jelaskan arti Pancasila sebagai ideologi terbuka!

Soal PDF : DOWNLOAD

Ki Hajar Dewantara : “Ing Ngarsa Sung Tuladha Ing Madya Mangun Karsa Tut Wuri Handayani”,- Di depan memberi contoh, di tengah memberi semangat dan di belakang memberikan kekuatan.